Umur Berapa Anak Kucing Boleh Dimandikan ? Simak Penjelasannya!

2 min read

umur berapa anak kucing boleh dimandikan

Petlovia.com – Seekor Kucing tentu sangat penting untuk dijaga kebersihannya seperti dengan memandikannya. Namun, untuk memandikan juga terdapat cara dan trik yang bisa dilakukan. Selain itu, perhatikan juga umur anak kucing tersebut. Lalu, di umur berapa anak kucing boleh dimandikan? Berikut penjelasannya:

Umur Anak Kucing yang Boleh Dimandikan

Memelihara hewan kesayangan tentu menjadi hal yang cukup menyenangkan bagi sebagian orang. Terdapat berbagai jenis hewan peliharaan yang menggemaskan misalnya Kucing. Merawat dan memelihara hewan kucing tentu membutuhkan treatment sendiri, apalagi mengenai kebersihannya.

Dalam menjaga kebersihan tersebut, bisa dengan memandikan secara rutin pada kucing peliharaan. Namun, untuk memandikan kucing juga terdapat ketentuan seperti umurnya. Pemilik kucing harus memperhatikan umur dari kucing untuk dapat memandikannya. Terdapat sebuah penelitian dari sebuah buku mengungkapkan bahwa umur anak kucing yang boleh dimandikan adalah 8 minggu.

Jadi, umur berapa anak kucing boleh dimandikan yakni umur dua bulan atau 8 minggu. Hal ini, karena pada saat umur tersebut anak kucing sudah mempunyai imun yang cukup kuat. Selain itu, waktu juga perlu diperhatikan yakni sekitar pukul 10 pagi hingga pukul 4 sore.

Apabila memandikan terlalu pagi atau terlalu malam akan membuat kucing mengalami hipotermia. Namun, sebaiknya kucing tidak perlu dimandikan terlalu sering, hal tersebut dapat menyebabkan gangguan Kesehatan. Mandikanlah kucing jika kondisi badan sudah cukup kotor atau lainnya.

BACA JUGA   Penyebab Anak Kucing Baru Lahir Mati serta Cara Perawatannya

Cara Memandikan Kucing dengan Tepat

Setelah mengetahui, umur berapa anak kucing boleh dimandikan adalah  ketika sudah 2 bulan. Selanjutnya, apabila kucing telah memasuki umur tersebut, maka bisa dilakukan grooming atau memandikan kucing. Untuk memandikan kucing tersebut terdapat beberapa ketentuan yang perlu diperhatikan. Adapun berikut cara untuk memandikan kucing dengan benar:

1. Menyiapkan Perlengkapan

Hal pertama yang perlu dilakukan untuk memandikan Kucing, tentu menyiapkan perlengkapannya lebih dulu. Ada beberapa yang perlu disiapkan, seperti air hangat, sampo khusus, dan handuk. Selain itu, siapkan juga sisir untuk kucing yang memiliki rambut Panjang, wadah dan hair dryer.

2. Menyisir rambut dan Memotong Kuku

Apabila kucing memiliki rambut atau bulu yang Panjang dan lebat. Maka, untuk cara memandikan kucingnya bisa dengan menyisirnya lebih dulu. Hal tersebut supaya rambut kucing tidak kusut dan juga menggumpal. Selain itu, juga menjaga agar tidak terlalu rontok nantinya.

Kemudian, untuk keamanan dan kenyamanan jika kucing memiliki kuku yang Panjang. Maka, bisa dipotong lebih dulu supaya lebih aman dan bersih. Potong kuku dengan hati-hati.

3. Memasangkan Penutup Telinga

Pasangkan tutup telinga pada Kucing, juga penting dilakukan. Dimana, menutup telinga kucing tersebut agar telinga terhindar dari dimasukkannya air. Hal tersebut juga akan membuat kucing lebih nyaman saat mandi.

4. Basahi Tubuh Kucing dengan Air Hangat

Mulailah membasahi tubuh kucing dengan air hangat. Untuk memandikannya, akan lebih baik jika menggunakan air hangat. Supaya, tidak terlalu dingin untuk tubuh kucing. Dengan begitu juga akan membuat kucing lebih nyaman dan terhindar dari hipotermia. Siapkan juga waslap untuk meratakan air di semua bagian tubuh kucing.

BACA JUGA   Cara Memandikan Anak Kucing Umur 2 Bulan dan Persiapan Yang Dilakukan

5. Berikan Sampo dan Gosok Secara Perlahan

Memberikan sampo khusus pada kucing. Terdapat beberapa jenis sampo yang bisa digunakan sesuai umur dari kucing. Tuang sampo dan ratakan di seluruh tubuh kucing. Lalu, sikatlah secara berlawanan dengan rambut kucing dengan pelan-pelan. Pemilik kucing juga bisa sambil memberi pijatan kepada kucing agar lebih nyaman. Bersihkan secara menyeluruh.

6. Bilas dengan Air

Jika sudah, bilaslah dengan air hangat tadi. Bilaslah sampai benar-benar bersih dan tidak ada tertinggal kotorannya. Mulai dari kepala sampai bagian belakang. Hati-hati ketika menyiram kucing, usahakan pelan-pelan saja. Supaya Kucing tidak memberontak.

7. Keringkan Kucing

Terakhir, keringkan kucing bisa dengan handuk dan juga hairdryer. Dalam pengeringan tersebut, hindari mengeringkan dibawah terik matahari langsung. Hal tersebut dapat menyebabkan heat stroke. Jadi sebaiknya, bisa dengan mengusapkan dengan handuk saja. Namun, jika bulunya lebat bisa dengan hairdryer.

Itulah tadi, ulasan mengenai umur berapa anak kucing boleh dimandikan? Dengan penjelasan penting lainnya. Tentunya, memperhatikan umur kucing tersebut, akan membuat pemilik kucing lebih memahami perawatan kucing seperti mandi. Dimana, dalam memandikannya juga tidak boleh asal. Supaya, kucing dapat nyaman dan terawat.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *